Belajar di Rumah

Sejak adanya bencana wabah Covid-19, mulai 16 Maret 2020 sesuai SE Gubernur Jawa Timur bahwa sekolah yang ada di Jawa Timur harus belajar di Rumah. Berarti praktik tidak ada jadwal tatap muka di sekolah.

Ketika tatap muka di sekolah ditiadakan, maka Guru harus berupaya untuk tetap melaksanakan kegiatan pembelajaran, maka pembelajaran yang sesuai adalah dengan model Daring (Dalam Jaringan) dengan menggunakan fasilitas internet.

Aplikasi yang memungkinkan pembelajaran model Daring adalah WAG (Whatapps Group) dan Google Classroom. Karena Aplikasi tersebut lebih praktis dari segi kuota sehingga memerlukan kuota yang besar jika menggunakan paket data.

Tapi sebenarnya kita bersyukur, ditengah kesulitan mengakses materi pelajaran berupa video yang memang membutuhkan paket data yang besar, ada beberapa operator selular yang menggratiskan akses pembelajaran video untuk beberapa aplikasi pembelajaran, sebut saja Ruangguru, Quipper School, Zenius, dll.

Tetapi kita tetap berupaya untuk selalu melaksanakan pembelajaran meskipun dengan kondisi peserta didik yang beraneka ragam dengan menggunakan aplikasi yang mudah digunakan dan murah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *